Aplikasi CRM (Customer Relationship Management) Untuk Memahami Kebutuhan Pelanggan

Tujuan dari setiap bisnis yang dijalankan adalah mencapai keuntungan. Untuk mencapai tujuan tersebut banyak perusahaan yang melakukan berbagai cara. Seperti memasang iklan atau menggunakan software ERP. 

Pengertian CRM

CRM (Customer Relationship Management) adalah istilah yang mengacu pada praktik, strategi, dan teknologi yang digunakan perusahaan untuk menganalisis interaksi perusahaan dengan pelanggan. Tujuan perusahaan menerapkan CRM adalah agar dapat memperbaiki hubungan bisnis dengan pelanggan, membantu loyalitas dan profesionalitas pelanggan sehingga mendorong dan meningkatkan pertumbuhan penjualan. 

Sistem ini dirancang untuk mengumpulkan informasi secara terperinci tentang informasi pribadi pelanggan, riwayat pembelian, preferensi pembelian, hingga keluhan pelanggan.  Dengan hubungan ini, harapannya akan ada komunikasi dan pemasaran yang semakin efektif. 

Apa yang bisa dilakukan oleh software CRM?

Mungkin di benak Anda muncul pertanyaan mengapa menggunakan software CRM? Software ini menjadi salah satu penghubung yang cukup penting antara perusahaan dengan pelanggan. Masalah yang sering terjadi adalah data-data penting yang seharusnya tersimpan pada satu tempat ternyata tersebar banyak sistem, disinilah peran CRM dibutuhkan.

  • Menggabungkan seluruh data ke dalam satu tempat 

Software ini memusatkan seluruh data pelanggan ke dalam satu tempat yang mudah diakses, seperti kontak informasi yang berupa alamat email pelanggan, nomor telepon, situs web, hingga akun sosial media. Selain itu riwayat komunikasi dan interaksi yang tersimpan dapat dijadikan referensi untuk memudahkan sales membuat target dan rencana. 

  • Menjual produk lebih cepat

Melakukan pendataan secara manual adalah salah satu kesalahan hilangnya efektivitas dari tenaga penjualan. Dengan menerapkan software CRM dapat mengotomatisasikan data dan laporan permintaan pelanggan, sehingga waktu yang dibutuhkan untuk menjual produk tersebut lebih maksimal. 

  • Biaya yang dikeluarkan dapat diminimalisir

Dengan menggunakan software CRM pelayanan dan penjualan terhadap pelanggan memiliki skema yang spesifik dan pasti. Maka dari itu perusahaan dapat menghitung biaya yang dibutuhkan lebih akurat dan dapat meminimalisir biaya diluar dari perhitungan. 

  • Keuntungan  semakin meningkat

Penerapan CRM yang tepat akan meningkatkan loyalitas terhadap pelanggan, meminimalisir biaya yang dikeluarkan, sehingga dapat menjual produk lebih cepat dan menghasilkan keuntungan bagi perusahaan.

Bagaimana Memilih Software CRM yang Tepat?

Untuk tim penjualan suatu perusahaan menggunakan CRM sangat penting, mengingat loyalitas pelanggan juga sangat penting.

  • Pastikan CRM dapat melacak data pelanggan 

Interaksi dengan pelanggan dapat melalui telepon, email, atau chatting. Software CRM harus dapat merekam dan menampilkan di satu lokasi sehingga tidak akan kehilangan data pelanggan. Selain itu data yang dihasilkan dapat diakses dengan mudah dan cepat. 

  • Mudah digunakan oleh karyawan penjualan

Perlu diingat oleh pemilik bisnis bahwa tim penjualan tidak semuanya memiliki pemahaman tentang perangkat lunak. Jadi software CRM  yang dipilih harus mudah digunakan dan user-friendly, sehingga akan lebih cepat untuk mempelajari dan digunakan.

  • Mudah beradaptasi dengan proses dan strategi penjualan

Menerapkan sistem CRM bukan berarti mengubah cara penjualan yang sudah dilakukan sebelumnya. Sistem CRM harus mudah beradaptasi dengan proses dan strategi penjualan yang sudah diterapkan sebelumnya. Sehingga waktu yang diperlukan tidak terbuang banyak.

  • Dapat terintegrasi dengan alat-alat lain yang digunakan dalam bisnis

Sistem CRM harus dapat mengelola segala aktivitas penjualan produk serta data dari satu tempat. Sistem CRM harus mudah diintegrasikan dengan berbagai program, seperti email, chat, serta berbagi dokumen tertentu. Dengan begitu tidak perlu lagi membuka satu per satu halaman per halaman.

Dengan banyaknya keuntungan, kemudahan, dan manfaat yang diperoleh maka tidak perlu lagi ragu dalam menerapkan CRM sebagai penunjang bisnis Anda. anda tidak perlu lagi mendata dan menulis secara manual. Tunggu apa lagi, dengan menggunakan software CRM dari ERP Indonesia jualan produk semakin mudah. Kunjungi website kami untuk info lebih lanjut.


Juniawan Widyatmaja December 23, 2021
Share this post
Tags
Archive
Seberapa Penting Penerapan SCM (Supply Chain Management) Dalam Proses Bisnis?